Sistem Perhitungan Poin MotoGP , BlogOtive – Kebanyakan dari kita mungkin penasaran dengan cara kompetisi balap ini memberikan poin kepada peserta yang memenangi lomba untuk menggambarkan klasemen sebagai penentu kejuaraan. Untuk itu mari kita pelajari bersama bagaiamana penentuan poin dalam MotoGP baik untuk pembalap, tim dan konstruktor atau manufacturer.
MotoGP memberikan 3 apresiasi dalam balap ini, dimana dia adalah untuk Pembalap, Konstruktor dan Tim yang ketiganya memiliki cara menghitung dan sistem poin yang berbeda-beda namun yang menjadi acuan untuk menghitung poin Tim dan Konstruktor adalah poin untuk pembalap atau rider.
Podium Ilustrasi |
Sistem Perhitungan Poin MotoGP
Berdasarkan inside yang dirilis MotoGP, berikut ini adalah sistem Perhitungan Poin di MotoGP. Ini dia
Perhitungan Poin untuk Pembalap
Jadi cara perhitungan poin untuk rider adalah berdasarkan posisi finish, semakin baik posisi, semakin tinggi tambahan poin.
- Posisi 1, tambahan 25 poin
- Posisi 2, tambahan 20 poin
- Posisi 3, tambahan 16 poin
- Posisi 4, tambahan 13 poin
- Posisi 5, tambahan 11 poin
- Posisi 6, tambahan 10 poin
- Posisi 7, tambahan 9 poin
- Posisi 8, tambahan 8 poin
- Posisi 9, tambahan 7 poin
- Posisi 10, tambahan 6 poin
- Posisi 11, tambahan 5 poin
- Posisi 12, tambahan 4 poin
- Posisi 13, tambahan 3 poin
- Posisi 14, tambahan 2 poin
- Posisi 15, tambahan 1 poin
- Finish posisi 16 keatas tidak mendapatkan poin (0).
Perhitungan Poin untuk Tim
Untuk perhitungan poin dalam tim yang biasanya dihuni oleh 2 pembalap, jika tim berisi dua pembalap cara perhitungan-nya kedua poin pembalap dijumlahkan, namun jika ada satu pembalap saja, maka hanya satu perolehan poin yang dihitung.
Perhitungan Poin untuk Konstruktor
Perhitungan Poin untuk Manufacturer/Brand atau Konstruktor hanya diambil dari posisi terbaik pembalap yang menggunakan brand motor tertentu.
Contoh kasus:
Untuk memperjelas sistem perhitungan poin ini dari ketiganya, kita akan ambil satu race terakhir di Grand-Prix Ceko 2016 kemarin.
Hasil kemarin, menempatkan Cal Crutchlow (LCR Honda) finish diposisi pertama, diikuti Valentino Rossi (Movistar Yamaha) di posisi ke-2 dan Marc Marquez (Repsol Honda) ke-3, dapat disimpulkan:
- Pembalap Crutchlow mendapat 25 poin sementara Rossi 20 poin tambahan.
- Tim Repsol Honda mendapatkan 16 (dari Marc Marquez) + 4 (dari Dani Pedrosa karena finish diurutan ke-12) = 20 poin tambahan.
- Manufacturer Honda mendapatkan 25 poin sementara Yamaha 20 poin tambahan.
Jadi itulah dia Sistem Perhitungan Poin MotoGP untuk pembalap, tim dan konstruktor. Semoga bermanfaat!