Kapan Rossi Pensiun? Ya, pertanyaan itu sering kali muncul di benak banyak orang terutama para fans yang mungkin berharap untuk Valentino Rossi tetap membalap di MotoGP. Karena tidak heran, Usia The Doctor sekarang tidak muda lagi dan hampir semua mantan rival Rossi saat masih muda sudah banyak yang pensiun seperti salah satu contohnya adalah Max Biaggi, maka pasti banyak mengalir pertanyaan kapan Valentino Rossi pensiun dari MotoGP.
Valentino Rossi adalah pembalap MotoGP kelahiran Urbino, Italia pada 16 Februari 1979 dan saat ini usianya sudah menginjak 38 Tahun, sampai saat ini Valentino masih aktif menjadi seorang olahragawan, selain sebagai pembalap MotoGP, Rossi juga kerap menunggangi kendaraan off-road termasuk Dirt Bike dan Rally. Sungguh tidak terbayang di usia tersebut Rossi masih melakukan aktifitas bak anak muda, apalagi sampai saat ini Rossi juga belum menikah.
Prestasi Valentino Rossi di MotoGP juga sudah terbilang banyak sekali, Rossi sudah berhasil mencetak juara dunia sebanyak 9 kali yang menjadikan Rekor Pembalap yang memiliki gelar juara terbanyak hingga saat ini. Pendapatan Rossi juga sangat fantastis, setiap satu musim Rossi bisa mendapatkan gaji total sebesar 1,8 Triliun Rupiah dan merupakan pembalap dengan gaji paling tinggi di MotoGP 2017, Rossi juga punya akademi balap dan Merchandise sebagai penghasilan tambahan aktif. Secara Usia, Prestasi dan Uang memang sudah pantas sebagai seorang Rossi untuk pensiun dari MotoGP dan segera menikah dan bersantai dirumah..
Kapan Rossi akan Pensiun dari MotoGP
Seperti diketahui, saat ini Rossi masih terikat kontrak dengan Movistar Yamaha hingga musim 2018. Dalam wawancara Valentino Rossi bersama Presenter cantik Dorna Sport, Amy Dargan, The Doctor Menjawab soal Kapan dirinya akan pensiun dari MotoGP.
“Ketika Saya menandatangani Kontrak, saya pikir mungkin itu [kontrak] yang terakhir, tetapi saya sendiri tidak yakin,”
“Tergantung banyak situasi. Saya akan memutuskan [pensiun atau tidak] musim depan, di awal musim depan. Tetapi jika saya masih kompetitif dan mampu menang saya ingin melanjutkan [balapan].”
“Situasi [sekarang] ini sangat berubah,”
“Itu berubah sejak tahun lalu [2016]. Sejak GP Barcelona tahun lalu kita sudah memiliki sembilan pemenang berbeda yang luar biasa, dan tahun ini kita sudah memiliki lima dari delapan seri balapan.”
Intinya Rossi mengatakan “Jika saya masih kompetitif, saya ingin melanjutkan kontrak.” Ya, sepertinya Rossi memang menjadikan dunia balap sebagai gaya hidup dan Passion-nya yang tidak bisa membuat dia berhenti hanya karena sudah mendapatkan Prestasi dan Uang. Kita lihat saja dan biarkan waktu yang menjawab Kapan Rossi Pensiun.