22.5 C
Yogyakarta
Jumat, Juli 5, 2024

CLAN OF CLASSY: Ekspresi Pengguna Classy Yamaha, Mewarnai Cerita di Kota Batik

Surakarta – Kota Surakarta atau biasa juga disebut dengan Kota Solo selalu menyimpan banyak cerita baik mengenai seni, budaya maupun cerita di dunia otomotif. Cerita kali ini datang dari aktivitas Yamaha yang bertajuk Clan of Classy yang berlangsung pada 4 & 5 Mei yang lalu di Kota Batik tersebut. Aktivitas ini menggambarkan ekspresi anak muda pengguna Classy Yamaha, khususnya Yamaha Fazzio Hybrid Series. Ekspresi yang menunjukan bahwa saat ini sepeda motor bukan hanya sekedar alat transportasi, melainkan sudah menjadi gaya hidup dari penggunanya.

“Sepeda motor saat ini sudah menjadi gaya hidup dari penggunanya. Oleh karena itu melalui aktivitas Clan of Classy kami ingin memberikan wadah bagi anak muda dalam mengekspresikan dirinya melalui Yamaha Fazzio Hybrid Series. Tampilan motor yang classic dan stylish dengan permainan warna pastel memang kami hadirkan sebagai ”White Canvas” bagi mereka yang ingin mengekspresikan dirinya. Selain itu, harapan kami dari event ini juga dapat memperkuat ikatan antara generasi muda dengan brand Yamaha, khususnya produk Classy Yamaha yaitu Yamaha Fazzio Hybrid Series ataupun Yamaha Grand Filano Hybrid Series.” tutur Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing – Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

Aktivitas Clan of Classy sendiri diawali dengan kegiatan city touring di area perkotaan Yogyakarta dan mengambil titik keberangkatan dari salah satu cafe estetik di daerah Seturan. Rombongan memilih titik start di Yogyakarta bukan tanpa alasan, selain terkenal sebagai Kota Gudeg, Yogyakarta juga tersohor sebagai Kota Pelajar dimana ini sangat cocok dengan karakter produk Classy Yamaha yang memang menyasar anak muda. 

Menempuh jarak lebih dari dari 100 km, rombongan touring melalui jalur pedesaan di Kota Klaten. Melewati kawasan wisata Rawa Jombor, peserta disuguhkan pemandangan indah dari yang dulunya merupakan dataran rendah dan kini menjadi Rawa. Lebih dari 25 peserta yang terdiri dari rekan-rekan media dan influencer mengendarai Yamaha Fazzio Hybrid dan Grand Filano Hybrid untuk menuju Kota Solo, tempat event berlangsung.

Sesampainya di Kota Solo, peserta bertemu dengan komunitas dan konsumen dari Yamaha Fazzio dan bersama-sama mengadakan event gathering. Event ini berlangsung meriah dengan menghadirkan tawa dan canda dari ratusan total peserta. Untuk menambah kemeriahan event, peserta komunitas dan konsumen juga mengikut event photo competition dan modification contest dengan hadiah yang menarik. Sedangkan peserta dari media dan influencer mengikuti event eco-riding untuk mengetes konsumsi bahan bakar dari Yamaha Fazzio Hybrid. Pada event ini secara rata-rata hasil pengetesan konsumsi bahan bakar Fazzio Hybrid Series oleh rekan-rekan media mencapai 68.9 Km/l*. 

“Event ini jadi kesempatan untuk saya dan teman-teman menghabiskan waktu akhir pekan. Selain itu saya juga mendapatkan experience yang berbeda dengan menggunakan Fazzio Hybrid ini yang sangat cocok untuk city touring menjelajahi jalur Salatiga dan Solo. Body-nya ringan jadi sangat mudah untuk diajak bermanuver, baik riding sendirian ataupun berboncengan. Yang paling penting tampilan dan design motornya ini classy banget, bikin jadi pusat perhatian di jalan”, ungkap Hendi Aditya, salah satu peserta Clan of Classy.

Hari berikutnya, rombongan diajak untuk menikmati pagi hari di perjalanan menuju Salatiga. Melewati jalur perbukitan di Boyolali, peserta diajak menguji kenyamanan dari Yamaha Fazzio Hybird Series iniSesampainya di Salatiga peserta disuguhkan dengan beragam kuliner khas Kota Salatiga seperti Tumpang Koyor dan Soto Salatiga.  

Fazzio Hybrid Series

Hadir dengan desain yang stylish dan mudah dimodifikasi, Yamaha Fazzio Series bisa diibaratkan seperti ”White Canvas” yang bisa menjadi media untuk penggunanya mengekspresikan diri. Fazzio Hybrid masuk dalam kategori Classy Yamaha, bersama dengan Grand Filano Hybrid.  Selain jadi motor favorit pilihan anak muda yang ingin tampil beda, Fazzio Hybrid juga dilengkapi dengan fitur yang up to date seperti mesin Blue Core Hybrid yang memberikan pengalaman berkendara lebih bertenaga, ramah lingkungan dan juga handal. Memiliki fitur Smart Key System yang membuat tampilan pengguna motor ini semakin classy dan stylish. Serta pilihan warna yang menarik menyesuaikan karakter penggunanya, seperti varian warna elegan pada Lux Version dan tampil aktif dengan pilihan warna Neo Version.

Beragam fitur pada Yamaha Fazzio Hybrid dan Grand Filano Hybrid jadi pilihan masyarakat masa kini yang membutuhkan kendaraan untuk mobilitas dengan tampilan atau design yang menarik.

* Hasil bervariasi, tergantung dari bobot, gaya berkendara dan kondisi perjalanan

***

Irma Aryati Utami
Irma Aryati Utami
Meluangkan Waktu untuk menulis dan berbagi , terimakasih telah membaca arikel kami, jangan sungkan untuk berkomentar ya..

Baca Juga

Tinggalkan Balasan

Tetap Terhubung

2,717FansSuka
1,505PengikutMengikuti
2,295PelangganBerlangganan

Terbaru