Kawasaki Ninja 250 Model Year 2018 memiliki Specs yang lumayan, meskipun terkesan memiliki sedikit perubahan apabila dibandingkan versi lamanya. Nah, di kesempatan ini BlogOtive akan mengajak masdab untuk mengupas lebih detail Spesifikasi Ninja 250 2018 melalui sebuah infografis, seperti yang bisa kita lihat pada gambar diatas.
Meskipun sudah bisa kita lihat datanya dalam infografis yang saya buat, tetapi BlogOtive juga akan membahasnya lagi dengan sebuah ulasan sekaligus komparasi kecil-kecilan dengan generasi Ninja sebelumnya dan juga dengan rival terdekatnya Honda CBR250RR.
Data yang ditampilkan bukan specs mainstream ya, sedikit lebih detail, hanya saja disini kita tidak akan membahas tentang fitur lebih jauh, hanya fokus pada komponen yang digunakan dan technical spesifikasinya. Yuk check this out!
Spesifikasi Kawasaki Ninja 250 2018
Dimensi
Ninja 250 terbaru ini punya dimensi PxLxT: 1.990 x 710 x 1.155 , hampir sama dengan generasi Ninja sebelumnya, hanya terpaut hitungan milimeter, hanya saja Ninja terbaru lebih ramping dan lebih pendek.
Meski lebih pendek, Ninja 250 2018 lebih tinggi pada jok atau tempat duduknya yakni 798 mm. Bagusya, Kawasaki berhasil menurunkan beratnya secara signifikan, turun sampai 5 kilogram menjadi 167 kg saja untuk versi standar (non-ABS).
Jarak sumbu roda 1.370, 30 mm lebih pendek dari Ninja sebelumnya, harusnya handlingnya lebih baik nih. Kemudian, jarak terendah ke tanah sebesar 145 mm.
Sayangnya, ada penurunan kapasitas bahan bakar dari 17 liter menjadi 14 liter saja yang mungkin turut membantu menurunkan beratnya, tetapi masih dalam hitungan wajar kok secara Honda CBR250RR juga hanya punya kapasitas 14,5 Liter saja.
Spesifikasi Mesin
Kawasaki Ninja 250 2018 memiliki mesin 4-tak, DOHC, 8-katup, 2-silinder, 6-percepatan berpendingin cairan (radiator) atau liquid cooled.
Sepertinya Kawasaki tidak terlalu banyak mengubah sektor dapur pacu, dibuktikan dengan kubikasinya masih sama 249 cc dengan ukuran Diameter piston 62,0 mm dan langkahnya 41,2 mm, namun meskipun itu rasio kompresi membengkak naik menjadi 11,6 berbanding 1 dari mulanya 11,3 : 1.
Performa Mesin
Dari data mesin diatas, Kawasaki Ninja 250 MY 2018 memiliki power yang naik drastis daripada Ninja versi lama.
Mesinya dua silindernya mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 28,5 kiloWatt (39 HP) pada 12.500 rpm didukung dengan torsi maksimum sebesar 23,5 Newtonmeter pada 10.000 rpm.
Dengan power mesin yang hampir 40 HP ini, Kawasaki Ninja 250 menyandang status sebagai pemegang power tertinggi di kelasnya untuk saat ini.
Suspensi
Kawasaki Ninja masih mempertahankan suspensi depan jenis Teleskopic Fork, hanya saja ukuran inner-tube lebih besar daripada versi sebelumnya dari yang mulanya 37 mm menjadi 41 mm.
Sunspensi bagian belakang juga masih sama dengan mengusung tipe Monoshock Uni-Trak dengan 5 metode penyetelan + link.
Pengereman
Sekarang kita membahas bagian pengereman atau Braking System, Kawasaki mengadopsi Single Diskbrake seperti sebelumnya, tapi memiliki diamter yang lebih besar menjadi 310 mm 2 Piston Petal Disk bergelombang, sama seperti ukuran Disk Brake Honda CBR250RR.
Hanya saja untuk bagian belakang sama saja, tidak ada kenaikan. Tetap di angka 220 mm, masih lebih besar CBR250RR yang punya 240 mm hanya saja milik Ninja 250 2018 pakai 2 piston seperti didepan, sedangkan CBR250RR masih single piston.
Ukuran Ban dan Kaki-kaki
Ukuran Ban Kawasaki Ninja 250 terbaru masih sama tidak ada perubahan. Profil ban depan 110/70-17 dan untuk belakangnya 140/70-17.
Bedanya, design Velg Ninja terbaru desainya berbeda, dengan palang 5 pipih lebih cantik daripada sebelumnya.
Ukuran Gear dan Rasio
Kawasaki Ninja 250 2018 menggunakan gear depan ukuran 14 mata gigi sedangkan dibelakang pakai 41 mata gear. Berikut adalah rasio gear pada 6 percepatanya
- Gear 1 – 2.769 (36/13)
- Gear 2 – 1.895 (36/19)
- Gear 3 – 1.500 (33/22)
- Gear 4 – 1.240 (31/25)
- Gear 5 – 1.074 (29/27)
- Gear 6 – 0,960 (24/25)