Kemungkinan BG7 adalah Yamaha MT-15

Diposting pada

Yamaha Indonesia Manufacruring (YIMM) akan meneruskan kembali produksi 150 cc yang disinyalir genre sport berfairing, nah ini memunculkan pertanyaan besar untuk kita tentang siapakah sosok sport yang dikode Yamaha dengan kode BG7 ini.

Seperti yang BlogOtive update sebelumnya bahwa motor ini sepertinya akan menjadi produksi baru alias motor baru dengan komponen yang dikirim ke Pulogadung yang semakin membuka informasi bahwa motor tersebut disinyalir bukan matic atau bebek.

Yamaha MT-25

Bila disimpulkan dari celah-celah pasar YIMM memang semuanya lengkap, namun seperti biasa ada yang ganjil yakni di sektor MT  series, kita belum mengenal motor ber-150cc. Biasanya keluarga seperti itu selalu memiliki varian kapasitas mesin seperti keluarga YZF yang melahirkan R25 dan R15. Mungkinkah kode BG7 bisa mengarah ke MT-15 ?

Nah, dari pengamat Otomotif bang Iwan Banaran dan Taufik Hidayat juga sudah membeberkan beberapa indikasi seperti komponen-komponen ber-fairing. Tapi entahlah, mari kita tunggu perkembangan selanjutnya.

Tinggalkan Balasan