BLOGOTIVE.COM – Tim Yamaha MotoGP akan melakukan official launching di Indonesia menyongsong musim balap 2019.
Yamaha MotoGP diperkuat oleh dua pembalap handal, Valentino Rossi dan Maverick Vinales untuk musim kompetisi 2019. Rossi dan Vinales masih akan tetap membalap di Yamaha sampai berakhir kontrak di akhir 2020.
Jika kemarin tim pabrikan Yamaha ini melakukan launching di Madrid, Spanyol kali ini launching tim akan dilakukan di tanah air.
Rencananya, tim pabrikan yang sekarang di sponsori oleh Monster Energy ini akan melakukan launching pada tanggal 4 Februari 2019 di Jakarta, dua hari sebelum sesi pra musim resmi di Srikuit Sepang, Malaysia.
Indonesia dipilih untuk melakukan perkenalan motor baru Yamaha M1 karena punya basis fans yang banyak, Indonesia menjadi salah satu negara dengan penggemar MotoGP terbanyak.
Selain karena fans balap MotoGP, basis fans Valentino Rossi di Indonesia juga luar biasa.
Indonesia juga memiliki industri sepeda motor yang potensial untuk mendongkrak popularitas pabrikan Yamaha, tidak heran Indonesia sering dipilih untuk event-event penting.
Yamaha Motor Co., Ltd. dengan senang hati mengumumkan bahwa mereka telah memperpanjang kontrak salah satu rider hebat mereka Maverick Viñales 2019-2020.
— Yamaha Indonesia (@YamahaIndonesia) 25 Januari 2018
Dan tak hanya itu, tim MotoGP Movistar Yamaha juga memperkenalkan skema warna terbaru mereka di 2018. pic.twitter.com/OnkwRpzhJp
Musim lalu, Indonesia juga dipilih Tim Repsol Honda untuk melakukan official launching tim, kala itu dilakukan di Bali. Untuk musim ini, tim Repsol Honda yang diperkuat oleh Marc Marquez dan Jorge Lorenzo kemungkinan akan kembali melakukan launching di Indonesia. (Hendri)