Honda Super Cub C125 di Customfest 2018
Honda Super Cub C125 di Customfest 2018

Honda Super Cub C125 Nangkring di Customfest 2018, Sedot Perhatian Pengunjung

Diposting pada

BLOGOTIVE.COM – Kustom Kulture Festival (Kustomfest), salah satu perhelatan paling akbar dalam dunia kustom di Indonesia kembali digelar di Jogja Expo Center (JEC), Yogyakarta (6-7/10). Dalam perhelatannya yang masuk pada tahun ke tujuh ini, Honda memberikan dukungan dengan menghadirkan beberapa aktivitas dan konten menarik di dalamnya.

Kepala Wilayah Astra Motor Yogyakarta Darmawan Tjondrodihardjo mengungkapkan bahwa Honda secara konsisten memberikan apresiasi serta mendukung kreativitas putra bangsa. Salah satunya dengan berpartisipasi aktif dalam gelaran kegiatan kultural yang kental dengan ide-ide baru dan kreativitas seperti Kustomfest 2018.

“Sesuai dengan tema Kustomfest 2018 yaitu Color of Difference, kami menghadirkan beberapa produk dan aktivitas untuk semakin memperkaya konten Kustomfest 2018. Termasuk di dalamnya dua motor spesial Honda Super Cub C125 dan Honda CRF1000L Africa Twin.”

Keberadaan Honda Super Cub C125 di exhibition booth Honda kali ini merupakan kesempatan pertama bagi Astra Motor Yogyakarta dalam memperkenalkan model tersebut kepada masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya. Dalam dua hari pelaksanaan Kustomfest 2018, desain yang tak lekang oleh waktu yang dipadukan dengan level performa baru pada mesin dan fitur-fitur canggih di dalamya mampu menyedot perhatian pengunjung.

Baca juga:  New Honda Genio Resmi Mengaspal di Yogyakarta, Kedu, dan Banyumas

Honda Super Cub C125 hadir dengan desain premium dan mempertahankan unsur originalitas yang kental di keseluruhan bodinya. Mulai dari desain lampu bulat, model knalpot memanjang yang ikonik, didukung dengan performa mesin yang dapat diandalkan serta fitur-fitur premium di balik tampilan uniknya. Model ini diproyeksikan dapat menemani konsumen dalam mengekspresikan karakter dan gaya hidup mereka yang premium dan stylish.

Di zona luar Kustomfest 2018, Honda CRF1000L Africa Twin hadir menjadi primadona di area riding test. Kehadiran varian tertinggi dari keluarga besar motor petualang Honda (CRF series) ini menjadi pemuas dahaga pengunjung yang ingin merasakan secara langsung impresi berkendara bersamanya. Dibekali dengan mesin yang bertenaga, sasis yang dinamis, serta beragam fitur canggih yang disematkan, Honda CRF1000L Africa Twin siap menemani para petualang untuk berpetualang lintas kota, lintas pulau, lintas negara, bahkan hingga lintas benua.

Baca juga:  Astra Motor Yogyakarta Satukan Bikers se-DIY, Kedu & Banyumas di Honda Bikers Adventure Camp 2024
Testride Honda CRF1000L Africa Twin JEC 2018
Testride Honda CRF1000L Africa Twin JEC 2018

Dalam ajang Kustomfest 2018 ini builder, modifikator, dan pengunjung yang hadir juga mendapatkan kesempatan untuk mengikuti talkshow bersama builder dan mentor Honda Dream Ride Project 2018. Honda Dream Ride Project sendiri merupakan sebuah proyek khusus yang memberikan kesempatan bagi modifikator berbakat Tanah Air mewujudkan impian memodifikasi motor Honda CRF150L dengan bimbingan dan supervisi mentor berpengalaman.

Booth Honda Dream Ride Project di Customfest 2018 Jogja Expo Center
Booth Honda Dream Ride Project di Customfest 2018 Jogja Expo Center

Ketiga Honda CRF150L dimodifikasi dengan tiga konsep yang berbeda. Modifikator Rully Manarullah dibimbing Honda Motorcycle Research and Development Center dari Jepang dan tim Product Development AHM memilih konsep modifikasi Neo Scrambler. Ikbal Saputra bimbingan Hideki Hoshikawa dari Asterisk Custom Works mengambil aliran Scrambler Fighter. Sementara, modifikator Hasan Law dibimbing oleh Indra Pranajaya dari Razzle Dazzle Chopper Works menggunakan konsep Free Tracker.

Baca juga:  Optimalkan Layanan Melalui Aplikasi untuk Konsumen, Astra Motor Yogyakarta Perkenalkan Kembali Motorku X

Selain itu, komitmen Honda untuk mengkampanyekan perilaku aman berlalulintas juga diejawantahkan dalam perhelatan #Cari_Aman Helmet Kustom Paint Contest. Kegiatan ini menjadi ajang bagi kustom painter-kustom painter dari berbagai wilayah Indonesia dalam mengadu kreativitasnya dalam merangkai pesan melalui karya visual. (PRESS)

Tinggalkan Balasan