Perbedaan Honda Sonic vs All-New CB150R SF

Diposting pada

Honda Sonic 150R vs All-New CB150R Streetfire saatnya untuk kita bandingkan untuk melihat perbedaan keduanya, umumnya sedikit haram untuk membandingkan dua motor dalam satu brand atau pabrikan, namun tidak salah juga apabila BlogOtive mengajak teman teman untuk melihat komparasi Sonic vs CB150R ini.

Honda Sonic adalah motor bergenre moped atau bebek dengan model Ayam Jago (Ayago) yang pada umumnya berbeda dengan All New Honda CB150R Streetfire dimana motor itu bergenre naked, dan keduanya juga mengarah ke sekmen yang berbeda, jika Honda Sonic untuk kalangan anak muda sedangkan untuk CB150R untuk kalangan lelaki dewasa.

Dipasaran, Honda Sonic 150R head-to-head dengan Suzuki Satria F150 yang sudah terlebih dahulu merajai Ayago, sementara itu All New Honda CB150R Streetfire langsung head-to-head dengan kompetitor tangguh Yamaha Vixion Advance.

Honda Sonic vs All New CB150R

Honda Sonic 150Rvs All New Honda CB150R StreetFire
Honda Sonic 150Rvs All New Honda CB150R StreetFire. (sumber gambar: Motor Plus,  motorplus-online.com)

Dimensi & Design
Pertama dari dimensi, sebagai motor jenis Ayago Honda Sonic jelas memiliki dimensi lebih kecil yakni dengan panjang hanya 1.941 dan tinggi 977 mm sementara All New Honda CB150R StreetFire dengan panjang 2.019 dan tinggi 1.039 mm, namun keunggulanya Sonic lebih ramping yakni hanya dengan lebar 669 mm saja sedangkan CB150R dengan 719 mm, akan terasa di jalan kemacetan.

Baca juga:  3 Pilihan Model Warna Jupiter MX 150 dan MX King

Secara tempilan, Sonic dan All New CB memiliki struktutr tubuh yang banyak lekukan, mascular dan elegan, di Sonic lebih tipis dan CB150R lebih terlihat gagah ditambah lagi komponen mereka yang bisa plug and play, seperti knalpot/muffler, spakbor untuk CB150R dan bagian sayap untuk Sonic.

Mesin & Performa
Untuk segi Dapurpacu, Honda Sonic 150R dan All New Honda CB150R Streetfire memiliki DNA yang sama, juga dengan kubikasi di kapasitas 149,16 cc dibagian kompresi, bore x stroke-pun sama. Hanya yang membedakan dari perbandingan Sonic dan All-New CB150R ini adalah bagian performa motor.

Dari segi Performa, Honda Sonic hanya mampu menghasilkan Daya maksimum 18,8 kiloWatt atau 16 Tenaga kuda dalam putaran 9 ribu rpm, sementara All-New CB bisa menghasilkan maximum power hingga 12,4 kilowatt (selisih 0,6 kiloWatt).
Untuk Torsi, Sonic mampu menghasilkan maximum torque 13,5 Nanometer dalam putaran 6,5 ribu rpm sementara CB150R mampu menghasilkan torsi maksimum hingga 13,8 Nanometer dalam putaran 7 ribu rpm (selisih 0,3 Nanometer). Pada intinya performa kedua motor ini hanya berselisihkan sedikit, masih unggul CB150 SF.

Rangka & Ukuran ban
Dengan genre yang berbeda, sasis juga pasti berbeda dimana Honda Sonic 150R menggunakan rangka tipe Twin Perimeter Frame sementara All New Honda CB150R menggunakan tipe rangka Diamond atau Truss, suspensi sama yakni depan Teleskopic dan belakang Swing-arm single suspension, begitu juga dengan sektor pengereman, dimana Sonic dan CB150R menggunakan rem tipe Disk Brake depan dan belakang hanya saja piringan rem Sonic didepan dibuat lebih besar.

Baca juga:  Suzuki klaim Konsumsi BBM GSX-R150 dan GSX-S150 irit 49 Kmpl

Ukuran ban tentu saja berbeda, jika dibandingkan Honda Sonic akan terlihat langsing, karena ukuran ban Sonic adalah 70/100 (39P) didepan dan 80/90 (50) dibelakang sementara CB150R super gembot yakni depan 100/80 (52) untuk depan dan 130/70 (62P) untuk belakang.

Harga
Dibagian dimensi sudah dibandingkan, sektor mesin, design, dan sasis juga sudah, nah sekarang dengan berbagai pembanding diatas keduanya dibandrol dengan harga yang berbeda, jelas lebih mahal sang CB150R Street Fire, di jalanan Jakarta (On the Road/OTR) Sonic dijual lebih murah yakni Rp 21,4 juta sementara All New CB150R dijual Rp 25,4 juta.  secara komponen saja CB150R lebih banyak dan besar ketambah lagi performa, jadi selisih 3 juta merupakan hal yang wajar menurut BlogOtive.

Bagaimana Otivers, sudah dibandingkan dan tersaji dengan rapi, untuk melihat komparasi detail silahkan lihat tabel dibawah ini.

.judul {
color: #FFF;
}

Keterangan.
Sonic 150R
New CB150R
Identitas
Tanggal Rilis4/Agustus/20155/Agustus/2015
Dibuat diIndonesiaIndonesia
ManufacturePT Astra Honda MotorPT Astra Honda Motor
Dimensi
P x L x T1.941 x 669 x 977 mm2.019 x 719 x 1.039 mm
Tinggi Jok??
Jarak terendah ke tanah140 mm169 mm
Berat Kosong114 Kg136 Kg
Kapasitas Tanki4 Liter12 Liter
Mesin
Kapasitas149,16 cc149,16 cc
Jumlah SilinderTunggalTunggal
Jumlah CamshalftDobel (DOHC)Dobel (DOHC)
Sistem Bahan BakarInjeksi (FI), PGM-FIInjeksi (FI), PGM-FI
Sistem PendinginCairanCairan
Sistem StarterKick dan Elektrik StarterKick dan Elektrik Starter
Sistem PelumasanBasahBasah
Daya Maksimum11,8 KW (16.0 PS) / 9000 rpm12,4 kW (16.9 PS) / 9.000 rpm
Torsi Maksimum13,5 Nm (1,38 kgf.m) / 6500 rpm13,8 Nm (1,41 kgf.m) / 7.000 rpm
Perbandingan Kompresi11,3 : 111,3 : 1
Diameter x Langkah57,3 x 57,8 mm57,3 mm x 57,8 mm
TransmisiManual, Constant meshManual, Constant mesh
Percepatan6-speed6-speed
Tipe KoplingMultiplate Multiplate
Rangka
TipeTwin Perimeter FrameDiamond (Truss) frame
Suspensi DepanTeleskopikTeleskopik
Suspensi BelakangLengan Ayun suspensi tunggalLengan Ayun suspensi tunggal
Ukuran Ban Depan70/100 – 17 M/C (38P) Tubeless100/80-17M/C (52P) Tubeless
Ukuran Ban Belakang80/90 – 17 M/C (50P)Tubeless130/70-17M/C (62P) Tubeless
Tipe Rem DepanCakram HidrolikCakram Hidrolik
Tipe Rem BelakangCakram HidrolikCakram Hidrolik
Kelistrikan
BateraiMF battery, 12 V – 5 AhMF battery, 12 V – 5 Ah
Tipe BusiNGK MR9C-9N / ND U27EPR-N9NGK MR9C-9N / ND U27EPR-N9
Harga
Baru Rp 21.400.000Rp 25.400.000

Tinggalkan Balasan